CARA MEMBUAT AYAM SAPIT



Baiklah, kali ini langsung saja resep yang kmai pos adalah tentang resep ayam sapit, silihakan disimak.
Bahan:
1 ekor  ayam buras, potong 8 bagian
1 buah  jeruk nipis, ambil airnya
250 ml  air
1 cm  lengkuas memarkan
1 batang  serai, memarkan
3 sendok makan  minyak goreng

Bumbu Halus:
3 bh  cabai merah
5 bh  cabai rawit
5 bh  bawang merah
2 siung  bawang putih
1 sendok teh  ketumbar
1 sendok teh  terasi
1 sendok teh  gula merah
setengah sendok teh  garam

Cara Membuat:
1. Pukul-pukul ayam sampai pecah, lumuri jeruk nipis, biarkan 30 menit.
2. Panaskan minyak goreng, goreng sampai kulitnya agak kering, angkat, tiriskan. 
3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ayam masak sampai berubah warna.
4. Tuang air, masak sampai bumbu meresap dan kental, angkat. Jepit pada satu buah bambu yang telah di belah, sisihkan. 
5. Bakar diatas bara api sampai matang, sajikan dengan nasi lemak. 
Sajikan untuk 8 Orang.
Demikian cara membuat ayam sapit, mudah bukuan? Selamat berkreasi dan semoga sukses ya.. salam...