CARA MEMBUAT AYAM PELALAH



Nah sekarang saatnya kita mencoba mempraktekan resep masakan enak lainnya yaitu resep ayam pelalah. Resep ayam pelalah memang banyak dicari oleh para pecinta kuliner khusunya pecinta resep ayam. Resep ayam pelalah adalah resep masakan yang berasal dari daerah jawa-bali. Rasanya yang khas membuat para pecinta masakan nikmat ketagihan karenanya.
Selain menyajikan kelezatannya, resep ayam pelalah juga termasuk resep ayam yang tidak begitu sulit, bahkan bagi yang dalam tahap belajar sekalipun tidak ada salahnya kalau  mencoba memperaktekan resep ayam pelalah ini. Nah ini cara membuat ayam pelalah beserta bahan-bahan yang dibutuhkan.


Bahan-bahannya :
1 ekor  ayam kampung
3 cendok makan  minyak goreng
½ cendok teh  air jeruk limau
2 bh  cabai merah, buang biji, iris tipis

Bumbu yang dihaluskan :
6 bh  cabai merah
3 bh  cabai rawit
6 bh  bawang merah
2 siung  bawang putih
2 cm  kunyit
4 btr  kemiri
1 cm  lengkuas
4 cm  kencur
1 cendok teh  terasi
1 btg  serai
1 bh  tomat
1 cendok teh  gula merah
2 cendok teh  garam

Cara membuatnya :
1. Panggang ayam sampai kecokelatan. Lalu suwir-suwir daging ayam, sisihkan tulangnya. 
2. Tumis bumbu halus sampai matang, masukkan suwiran ayam sambil diaduk sampai matang      dan bumbu meresap. 
3. Tambahkan air jeruk limau dan irisan cabai merah, aduk rata.


Nah mudah bukan?, saya yakin anda semua dapat dengan mudah memahami dan mempelajari resep ayam pelalah ini dan dapat membuatnya dirumah dan menyajikannya kepada keluarga tercinta. Nantikan juga resep lainnya yang membuat lidah bergoyang. Ok selamat berkreasi dan semoga sukses ya.. salam..